FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Kejaksaan Agung RI jadi salah satu lembaga yang membuka formasi CPNS 2023 terbanyak. Ada 7.486 formasi.
Jumlah tersebut terbagi dalam empat jenis posisi berbeda. Yaitu Jaksa, pengelolaan Penanganan Perkara, Perugas Barang Bukti, dan Penjaga Tahanan.
Jaksa menerima sebanyak 2.000 formasi, kemudian Pengelolaan Penanganan Perkara menerima sebanyak 2.142 formasi, lalu Petugas Barang Bukti menerima sebanyak 1.146 formasi, dan Penjaga Tahanan menerima sebanyak 2.258 formasi.
Seperti lazimnya, para pejuang CPNS Kejaksaaan mesti mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) terlebih dahuli. Jika lolos, Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Berikut tahapan SKB yang akan dilalui, beserta bobot nilai Jaksa, Petugas Barang Bukti, dan Pengelola Penanganan Perkara:
1. Seleksi Kompetensi Bidang CAT (50%)
2. Seleksi Wawancara (25%)
3. Seleksi Praktik Kerja (25%)
4. Seleksi Psikotes
5. Seleksi Kesehatan Jiwa
6. Seleksi Kesehatan
Kemudian tahapan dan bobot nilai Penjaga Tahanan sebagai berikut:
1. Seleksi Kompetensi Bidang CAT (50%)
2. Seleksi Wawancara (20%)
3. Seleksi Praktik Kerja (15%)
4. Beladiri dan Samapta (15%)
5. Seleksi Kesehatan Jiwa
6. Seleksi Kesehatan
7. Seleksi Psikotes
Sedangkan untuk kisi-kisinya sebagai berikut:
- Jaksa
- Pengetahuan Umum
- Regulasi Hukum Nasional dan Internasional
- Asas Hukum
- Pengetahuan Khusus
- Hukum Pidana Formil
- Hukum Pidana Materiil
- Hukum Pidana Khusus
- Kriminologi
- Regulasi UU Intelijen
- Hukum Perdata Materiil
- Hukum Perdata Formil
- Hukum TUN
- Petugas Barang Bukti
- Pengetahuan Umum
- Peraturan Perundang- Undangan Nasional
- Fungsi Pengelolaan Barang Bukti
- Uraian Tugas
- Pengetahuan Khusus
- Aturan Penggunaan
- Aturan Pengelolaan
- Identifikasi Data
- Integrasi Data
- Analisis Data
- Pengelola Penanganan Perkara
- Pengetahuan Umum
- Pengantar Kearsipan
- UU No 43 Th 2009 tentang Kearsipan dan PP No 28 Th 2012 tentang Pelaksanaan UU No 43 Th 2009 tentang Kearsipan
- UU No 14 Th 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik
- Peraturan Menteri PANRB No 48 Tahun 2014
- Pengetahuan Khusus
- Pengelolaan arsip dinamis, penyusutan arsip, penggunaan dan pemeliharaan
- Pengelolaan arsip statis, pengolahan arsip statis, preservasi arsip, autentikasi arsip
- Pembinaan kearsipan, pengawasan kearsipan
- Pengolahan arsip dan penyajian arsip menjadi informasi, publikasi arsip melalui SIKN
- Penjaga Tahanan
- Pengetahuan Umum
- Dasar-dasar Ilmu Hukum dan Ilmu-Ilmu Sosial
- Dasar-dasar Metode Penelitian Sosial
- Komunikasi Efektif
- Konselin
- Sistem Peradilan Pidana Indonesia
- Pengetahuan Khusus
- Konsep Dasar Pembimbingan Kemasyarakatan
- Sistem Pemasyarakatan Indonesia
- Tugas Dan Fungsi Pembimbing Kemasyarakatan
Sedangkan untuk seleksi praktik kerja, akan ada tes untuk penggunaan microsoft family, rinciannya sebagai berikut:
- Ms. Word
- Membuat Nota Dinas
- Membuat Surat Undangan
- Membuat Surat Cuti
- Membuat Surat Perintah Tugas
- Membuat Naskah Dinas
- Ms. Excel
- Mengolah data dengan fungsi SUM, Average, Max, Min, Count
- Mengolah data dengan fungsi Hookup/Vlookup
- Mengolah data dengan fungsi IF
- Mengolah data dengan fungsi Persentase
- Mengolah data kedalam bentuk Diagram
- Ms. Powerpoint
- Slide presentasi semenarik mungkin tentang perkenalan diri
- Slide presentasi semenarik mungkin tentang penyajian data
- Slide presentasi semenarik mungkin tentang diagram
Kemudian untuk Psikotest, Kesehatan, dan Samaptanya sebagai berikut:
- Psikotest
- Tes Kecerdasan
- Tes Kecermatan
- Tes Kepribadian
- Kesehatan
Umum
- Anamnesis
- Pemeriksaan Lab
- Pemeriksaan Fisik
Jiwa
- MMPI
- Samapta
- Lari 12 menit
- Push up
- Sit up
- Pull up/Chinning
- Shuttle run
(Arya/Fajar)